Panduan Dalam Memilih Tas Anti Air yang Tepat

Panduan Dalam Memilih Tas Anti Air yang Tepat

Tas merupakan salah satu kelengkapan yang membuat penggunanya merasa nyaman dan percaya diri. Ketika seseorang hendak berpergian, tas merupakan kelengkapan yang tidak pernah terlupakan. Tidak hanya dapat menambah penampilan, tas berfungsi sebagai alat untuk membawa benda-benda yang akan dibawa dari rumah. Karena perannya yang cukup penting, para pemilik tas memilih tas berkualitas baik meskipun harus mengeluarkan budget untuk mendapatkan tas yang mereka inginkan. Dari sekian jenis tas yang beredar saat ini, tas anti air atau tas waterproof menjadi pilihan masyarakat yang gemar melakukan aktifitas di luar ruangan. Akibatnya, tas yang tahan terhadap air menjadi jenis tas yang populer dan mampu memikat perhatian para pengguna tas yang berasal dari berbagai kalangan. Minat besar para pengguna tas akan tas waterproof ini bermula dari kepentingan mereka yang ingin menjaga benda-benda yan berada di dalam tas terhadap air. Para traveler, para pekerja lapangan, pecinta alam dan olahragawan merupakan beberapa profesi yang kerap memanfaatkan tas waterproof.

pxhere.com

Tips Menentukan Tas Anti Air yang Tepat

Akhir-akhir ini, ada banyak produsen tas yang menawarkan tas anti air kepada konsumen. Tidak hanya mengunggulkan tas yang tahan terhadap air, produsen tas juga menawarkan harga jual tas yang cukup terjangkau. Kondisi ini tentunya membuat konsumen merasa bimbang untuk memilih tas waterproof yang akan dibeli. Jika Anda ingin membeli tas waterproof berkualitas baik, Anda tidak perlu merasa bimbang. Di bawah ini merupakan panduan atau tips dalam memilih tas waterproof yang dapat Anda ikuti:

  1. Cek spesifikasi bahan pembuat tas

Tips pertama untuk menentukan tas waterproof yang baik adalah dengan mengecek spesifikasi bahan pembuat tas. Hingga saat ini, bahan 500D PVC Tarpaulin merupakan bahan yang paling umum digunakan sebagai bahan pembuat tas waterproof. Tidak hanya lembut dan tahan terhadap air, bahan tersebut dibuat dengan pilihan warna yang berbeda. Dengan pilihan warna bahan tas yang berbeda, Anda berkesempatan untuk memilih tas tahan air dengan warna tas yang Anda inginkan. Tak hanya Tarpaulin, ada pula bahan pembuat tas ultralight. Bahan ini sangat ringat dan tipis. Meskipun begitu, bahan ultralight kedap terhadap air dan memiliki penampilan yang serupa dengan bahan parasut. Dibandingkan dengan bahan Tarpaulin, bahan ultralight memiliki kekuatan yang lebih rendah terhadap air. Karena itulah, tas kedap air yang terbuat dari bahan 500D PVC Tarpaulin merupakan tas kedap air yang dianjurkan untuk dibeli.

pxhere.com
  1. Cek sambungan tas

Tas kedap air yang saat ini beredar memiliki model dan tipe yang beragam. Model paling umum dari tas kedap air yang ada saat ini adalah backpack dan sling bag. Untuk tas model sling bag, tas kedap air dibuat dengan menggunakan cara high temperature sealing yang membuat sambungan tas menyatu tanpa menggunakan jahitan. Dengan metode pembuatan tas tersebut, air yang menerpa tas tidak akan memiliki kesempatan untuk masuk. Jika Anda menemukan tas kedap air yang ada jahitan, pastikan jika tas tersebut telah dilapisi dengan bahan yang kedap terhadap air. Berbeda dengan model sling bag, tas dengan model backpack dibuat dengan menjahit bahan kedap air yang selanjutnya akan disambung dengan menggunakan menggunakan high temperature sealing.

  1. Pilih tas berdasarkan dengan kebutuhan

Jika Anda memperhatikan dengan seksama, ada banyak produsen yang menjual tas kedap air di pasaran. Jika Anda memperhatikannya dengan baik, kualitas bahan pembuat tas kedap air adalah sama. Yang membedakan mengapa tas kedap air dijual dengan harga yang berbeda-beda adalah kualitas finishing, ukuran dan model. Tas kedap air yang memiliki ukuran besar akan dijual dengan harga yang lebih mahal jika dibandingkan dengan tas kedap air berukuran kecil. Agar Anda dapat menemukan tas kedap air yang tepat, pastikan untuk memilih tas berdasarkan dengan kebutuhan Anda sendiri.

pxhere.com

Memilih Tas Anti Air Berdasarkan dengan Kualitas

Sama halnya ketika Anda memilih tas seminar, Anda juga harus memilih tas kedap air yang berkualitas baik. Untuk memilih tas anti air berkualitas baik, Anda sebaiknya tidak menilainya berdasarkan dengan tampilannya saja. Tas kedap air dikatakan memiliki kualitas yang baik dapat dilihat dari bahan pembuat tas. Jangan tergiur dengan tas kedap air berharga mahal jika belum mengetahui bahan pembuat tas dengan baik. Tidak semua tas kedap air berharga mahal memiliki kualitas yang baik. Jangan sampai Anda mengeluarkan uang dalam jumlah banyak hanya jika Anda mendapatkan tas yang memiliki kualitas yang sama dengan tas kedap air berharga murah. Kualitas tas kedap air tidak hanya dapat dilihat dari bahan pembuat tas. Tas kedap air yang berkualitas baik biasanya memiliki garansi produk. Garansi produk tas kedap air memiliki waktu garansi yang cukup lama. Garansi sendiri merupakan pertanda bahwa tas kedap air yang Anda beli memiliki kualitas yang baik. Dengan garansi, Anda memiliki kesempatan untuk memperbaiki dan mengganti tas kedap air yang baru jika tas yang telah Anda beli memiliki kerusakan.